Selasa, 13 Desember 2011

Seputar TTM


Lendy dan Sumi di jam istirahat TTM.

SEKUPANG - Haloooo pembaca hipodermik saya coba menulis disini yah...

Bagi teman-teman mahasiswa UT yang mengikuti Tutorial Tatap Muka (TTM) mungkin sudah paham betul apa aja yang bisa kita lakukan supaya yang kita jalani tidak sia-sia selama mengikuti TTM. Buat yang belum mengerti saya reminder yah..:)

1. TTM dilaksanakan selama 8 Minggu (delapan kali pertemuan).

2. TTM dimulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 17.00 WIB bagi yang mengikuti 4 mata kuliah.

Senin, 05 Desember 2011

Jadi Pengawas Ujian

Sekitar 4500 guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan guru Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) se-Kepri, 1200 guru di antaranya di Batam mengikuti ujian akhir semester. Tampak guru-guru PAUD dan PGSD Batam sedang mengnisi lembar jawaban ujian di SMPN 20, Tiban, Sekupang, Batam di hari kedua, Minggu (4/12).

TIBAN - "Kalau sudah bingung milihnya, saya pake feeling aja" begitu ucapan yang terdengar dari meja sebelah ketika saya sedang menikmati sarapanku di kantin SMPN 20 Tiban, Minggu (4/12).

Setelah kulirik ternyata ucapan itu bersumber dari seorang ibu separuh baya yang sedang asyik ngobrol bersama tiga rekannya. Dari pembicaraan yang kudengar ternyata sedang membicarakan Ujian Akhir Semester (UAS).

Hari itu, untuk pertama kalinya saya dipercaya panitia ujian menjadi pengawas pendamping ujian PAUD dan PGSD Universitas Terbuka UPBJJ Batam.

Minggu, 20 November 2011

Rencana Setelah UAS 2011-2

Peserta ujian konsentrasi mengerjakan LJU.


SEKUPANG - Ujian Akhir Semester (UAS) 2011-2 yang berlangsung di SMPN 3 dan SD Kartini Sekupang, Minggu (13/11) dan Minggu (20/11) sudah kami lalui, dan insyaallah dapat nilai yang memuaskan alias dapat nilai A atau minimal B untuk semua mata kuliah, amin. hehe..


Suasana dan cuaca bersahabat, tidak seperti UAS semester lalu yang begitu panas dan bikin ngantuk. Namun di minggu kedua atau kemarin (20/11), cuaca berubah mendung dan gelap di jam terakhir (kelima), lalu hujan deras turun disertai petir dan guntur yang menggelegar.


Kami 3-Kom, tidak langsung pulang namun ada agenda rapat membahas MK yang akan diambil semester depan alias periode 2012-1. SD Kartini yang kami pilih sebagai tempat rapat yang dihadiri 3 Kom senior maupun junior.

Rabu, 26 Oktober 2011

Foto Net. Peserta ujian 100% tidak nyontek

UJIAN 2012 - Bagaimana mengatasi peserta ujian agar tidak mencontek ? Mungkin Anda bisa melihat gambar diatas dan setelah itu memikirkan bagaimana kalau setiap peserta ujian di beri alat penutup mata agar tidak melirik kekanan dan keiri seperti kaca mata kuda, dan mungkin akan mengurangi niat peserta yang akan mencontek. He,he,he,,,,ini hanya tips bagi panitia ujian yang sering disibukkan dengan kasus contek massal.*** (AK-999)

Tularkan Semangat


Menularkan semangat ke junior.

SEKUPANG- Bertempat di bawah pohon belimbing yang rindang depan kelas TTM di SD Kartini, Sekupang di jam istirahat, Minggu (23/10), belasan anggota 3-Kom UT Batam sedang berbincang santai dengan sejumlah mahasiswa baru jurusan Ilmu Komunikasi.

Bincang-bincang ini bukan sekadar bincang ngalor-ngidul, namun 3-Kom sedang "menularkan" semangat kelompok, khususnya kepada mahasiswa UT jurusan Ilmu Komunikasi yang baru.Tak muluk-muluk yang kami inginkan dari junior. Kami hanya ingin kekompakan komunitas 3-Kom yang sudah ada diwarisi oleh junior ini.

Rabu, 19 Oktober 2011

Dari Modul Hukum Media Massa Hingga Seminar

Pak Enceng, Ahmad Khoiri, Abdul Razak Gaus, dan Izar. SEKUPANG -

"Mas, berdasarkan info dr Kaprodi (Kepala Program Studi) Ilmu Komunikasi, modul Hukum Media Massa sedang direvisi". Begitulah bunyi SMS yang saya terima dari Kepala Jurusan Ilmu Administrasi pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Terbuka, Bapak Enceng, M. Si yang sedang mengaudit TTM mahasiswa non pendas di SD Kartini, Sekupang, Minggu (16/10).

SMS dari Pak Enceng adalah jawaban dari pertanyaanku mewakili teman-teman mahasiswa Ilmu Komunikasi UT Batam, yakni mengapa bahan ajar Pengantar Ilmu Hukum/PTHI (ISIP 4130) tidak nyambung dengan MK Hukum Media Massa yang kami ambil di 2011.2 ini.

Tidak hanya masalah modul yang janggal yang kami tanyakan kepada Pak Enceng, masalah beasiswa yang belum cair juga kami tanyakan (mumpung ada orang pusat datang, siapa tau bisa menjawab penasaran kita..hehe). Kebetulan semester lalu (2011.1), ada 3 anak 3-Kom (baca : Mikom/Mahasiswa Ilmu Komunikasi) UT Batam dapat beasiswa, yakni Ahmad Khoiri (BBM), Yusuf Hidayat dan Rudi Helendra (PPA).

Sabtu, 15 Oktober 2011

Kok Bisa Beda?

Semangat belajar komunitas 3 Kom Batam mempresentasikan tugas mata kuliah.
Batam Centre- Kecurigaan kami terhadap modul Mata Kuliah Hukum Media Massa dengan bahan ajar Pengantar Ilmu Hukum/PTHI (ISIP 4130) sejak awal terjawab sudah ketika kami belajar soal Latihan Mandiri Online (LMO).

Dari 45 soal yang ada sama sekali tidak "nyambung" dengan modul yang kami dapat (ISIP 4310). Materi soal yang ada di LMO sangat kental dengan dunia jurnalistik/media massa, sedangkan di modul ISIP 4310 bisa dibilang tidak disinggung sama sekali."Iya ya..kok Jaka Sembung Bawa Golok alias gak nyambung boook..?" kata Razak yang diamini kawan-kawan mahasiswa Ilmu Komunikasi (3-Kom) lainnya sambil tertawa bersama seusai mengikuti TTM pekan lalu.

Rabu, 12 Oktober 2011

Serius Tapi Nyantai..:)

Snapshot 3-Kom =>

3-Kom mejeng dengan latar belakang ucapan Welcome To Batam di Engku Putri, Batam Centre belum lama ini.

Minggu, 09 Oktober 2011

Tutor Baru dan Infocus


Iskandar, Raja Aifin, dan Faradiba di kelas MK Komunikasi Inovasi, Minggu (9/10) sore.

SEKUPANG- Minggu (9/10) kemarin adalah pertemuan kelima bagi kami mengikuti Tutorial Tatap Muka (TTM) 2011-2. Semangat menuntut komunitas mahasiswa Ilmu Komunikasi (3 Kom) UT UPBJJ Batam tetap sama dengan semester-semester yang lalu, yakni semangat 45! he he

Ada nuansa baru di kelas kami, yakni kehadiran Pak Reza, tutor Teori Komunikasi dan Komunikasi Inovasi. Lelaki dengan embel-embel M-ikom di belakangnya ini disukai komunitas kami apalagi kalau bukan karena latar belakang pendidikannya.

Sabtu, 10 September 2011

Agen Perubahan?

Ini ada yang lagi ulang tahun, bagi-bagi J-Co Donuts di kelas.

Batam - Tak terasa, kita akan memulai tutorial tatap muka (TTM) 2011-2, Minggu (11/9), setelah kita menikmati liburan dua pekan menjelang dan setelah lebaran idul fitri 1432 Hijriyah. Oh ya..mungkin selama libur lebaran ada di antara komunitas 3-Kom UT Batam yang belum berliturrahmi dan bersalam-salaman, kami yang ngurusin blog ini ngucapin mohon maaf lahir dan batin. Seandainya ada kata-kata kami yang nyakitin atau menyinggung, mohon dimaafin ya..tidak lain semua itu untuk kemajuan komunitas mahasiswa komunikasi UT yang kita cintai.

Atau mungkin kita perlu mengadakan halal bil halal, tak perlu besar-besaran, sederhana saja yang penting bisa berkumpul dan bermaaf-maafan. Jika setuju,kita bentuk lagi panitia kecil (besok pagi kita kan sudah kuliah lagi).

Senin, 22 Agustus 2011

Berbagi Dengan Penghafal Al Quran

Perwakilan Mahasiswa Ilmu Komunikasi UT Batam, Bambang Sutejo (kiri) menyerahkan bantuan bahan-bahan pokok secara simbolis kepada Jufri, perwakilan santri Pondok Pesantren Tahfizul Qur'an Amani, Tiban V, Sekupang, Minggu (21/8). F. Y-016446863/3-Kom

Bakti Sosial Komunitas Mahasiswa Ilmu Komunikasi (3-Kom)UT Batam
Tiban - 30 an mahasiswa Universitas Terbuka (UT) Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) Batam yang tergabung dalam komunitas Mahasiswa Ilmu Komunikasi (3-Kom/ baca Mikom) UT Batam menyambangi Pondok Pesantren Tahfizul Quran Amani di Perumahan Batam Nirwana Resident Blok E2 nomor 1, Tiban V, Sekupang, Minggu (21/8).

Di pesantren pencetak hafiz (penghafal) Al Quran tersebut 3-Kom UT Batam menyerahkan bantuan berupa bahan-bahan pokok, seperti beras, telur, minyak, gula, sarden, kornet, dan uang tunai.

Rabu, 10 Agustus 2011

3 Kom Batam Kunjungi PMUT Singapura

Mahasiswa UT Batam (3 Kom Batam) dan UT Singapura (PMUT) lomba membawa kelereng dengan sendok.

Bermula dari media social network facebook dan melihat postingan dari Perhimpunan Mahasiswa universitas Terbuka (PMUT) Singapura yang berencana mengadakan fun and game untuk memperingati HUT RI ke-66.

Saya pun tertarik dengan postingan PMUT Singapura, setelah berkomunikasi dengan kawan-kawan Mahasiswa Ilmu Komunikasi UT Batam, sayapun mengutarakan keinginan mahasiswa UT Batam ingin silaturrahmi.

Kamis, 09 Juni 2011

Membangun Patriotisme Pemuda Perbatasan


Coryna (tengah) dan mahasiswa UT Batam lainnya foto bersama nara sumber.


Nagoya- Berbagi pengalaman buat semua teman – teman nih, semoga bermanfaat. Rabu 30 Mei 2011, saya dan lima rekan mahasiswa lainnya mewakili Universitas Terbuka UPBJJ Batam mengikuti pelatihan membangun karakter pemuda melalui pengembangan kepanduan, kepemimpinan, kewirausahaan, kepeloporan dan kesukarelawanan dari Kementerian Pemuda dan Olah Raga di Hotel Nagoya Plaza selama tiga hari (30 Mei–1 Juni 2011).

Setiap universitas mengirim enam mahasiswanya. Perwakilan dari UT Batam, saya Corina (jurusan Komunikasi), Jadi (Komunikasi), Bambang Cahyadi (Manajemen), Yulia (Akuntansi), Fitri (Akuntansi), dan Sani (Akuntansi).

Kamis, 19 Mei 2011

UT dalam Majalah Campus Indonesia

Kamis, 12 Mei 2011 08:56
Majalah Campus Mei 2011 menempatkan Rektor UT sebagai Cover utama


Majalah Campus Indonesia merilis keberhasilan Universitas Terbuka sebagai Universitas Peringkat 6 Besar Dunia. Pada penerbitan Volume 1 Nomor 2 bulan Mei 2011 ini Majalah Campus menempatkan Rektor UT sebagai Cover Utama penerbitannya. Tema yang diangkat adalah keberhasilan Rektor UT dalam memimpin tidak kurang dari 650.000 mahasiswa yang tersebar di seluruh pelosok Tanah Air Indonesia. Sebagai penjelasan dari kunci keberhasilan pendidikan jarak jauh UT, Rektor mengibaratkannya sebagai upaya mengelola gabungan perusahaan percetakan, toko buku, layanan pesan antar, dan layanan pengujian dalam satu atap sehingga dituntut sistem dan manajemen yang kuat. Di UT kontrol kualitas sangat terbuka, dengan 800 dosen yang mayoritas adalah lulusan S2 dan S3, staf akademik UT berfungsi sebagai Guardian of Academic Quality. Silahkan klik disini untuk penjelasan selanjutnya atau Anda dapat membeli Majalah Campus Indonesia edisi ini di toko buku terdekat.*** (AK)

Sumber :http://www.ut.ac.id/indeks-berita-ut/517-ut-peringkat-6-besar-dunia.html

Senin, 09 Mei 2011

UAS, Kaos Oblong, dan Sandal


Batam- Hari pertama Ujian Akhir Semester (UAS) 2011-1 yang dilaksanakan di SMPN 3 dan SD Kartini Sekupang, Minggu (8/5) lalu dikejutkan dengan "pengusiran" mahasiswa yang mengenakan kaos oblong dan sandal ketika mengikuti UAS.

Senin, 25 April 2011

Perlengkapan yang harus dibawa saat Ujian Akhir Semester (UAS) 2011.1

Buat teman-teman mahasiswa UT Non Pendas untuk semester pertama dan juga untuk teman-teman yang sudah lama, jadwal UAS 2011.1 akan jatuh pada tanggal 8 dan 15 mei 2011, Tim hipodermik.blogspot.com, mengingatkan kembali dalam persiapan menghadapi UAS 2011.1 Berikut hal-hal yang harus dipersiapkan dan dibawa saat UAS :

1. Pencil 2B asli yang sudah di serut sebanyak 2 pcs
2. Serutan/ pisau kater
3. Penghapus karet khusus 2B
4. Bolpoint warna hitam
5. Penggaris berlubang khusus untuk menghitamkan lingkaran LJK (lembar jawaban komputer)
6. Papan tipis untuk alas lembar jawaban
7. KTPU( kartu tanda peserta ujian )
8. Kartu mahasiswa
9. KTP/SIM
10. Berpakain sopan dan rapi untuk Pria/Wanita:pakai pakaian yang berkerah jangan lupa pakai sepatu bukan sandal
Selamat Ujian


Selamat belajar '''
===============================================
***(AK)

Selasa, 05 April 2011

Minggu, Pergi Kuliah..


Amanda, Sis Sri, dan Lela di kelas Asas-Asas Manajemen.

Sekupang- Bagi kebanyakan orang, hari Minggu adalah hari libur untuk beristirahat atau memanjakan diri bersama keluarga, sahabat, atau teman dekat. Bagi kami, mahasiswa UT Batam, itu tidak berlaku. Meskipun kebanyakan dari kami sudah tidak sendiri lagi alias sudah berkeluarga, punya istri, suami, dan anak.

Dan mayoritas dari kami adalah pekerja dan PNS. Bekerja dari Senin-Sabtu atau enam hari dalam seminggu. Hari Minggu adalah hari dimana kami harus berangkat kuliah. Dari pukul 08.00-17.00 WIB, sehari penuh!..

Makan Siang di Bawah Akasia


LUNCH : Dewi, Razak, dan Ahmad menyantap makan siangnya di bawah rindangnya pohon akasia dengan view jalan raya Sekupang.

Sekupang- Waktu makan siang telah tiba, perutpun mulai berontak seusai MK Bahasa Inggris 2, Minggu (3/4) lalu. Saya dan beberapa mahasiswa lainnya biasanya segera melangkahkan kaki ke kantin yang berada di belakang gedung SMPN 3 Batam.

Karena hari itu, tidak ada perkuliahan mahasiswa Pendas, maka kantin langganan kami itupun tidak buka. Mungkin khawatir menu-menunya tidak akan habis, jika hanya mengandalkan komunitas kami yang tidak belanja di situ.

Senin, 21 Maret 2011

Lebih Padat

Tahun Ajaran 2011-1

Suasana diskusi kelompok MK Asas-Asas Manajemen, Minggu (20/3).

SUASANA Tutorial Tatap Muka (TTM) 2011-1 tampak lebih meriah. Jika semester sebelumnya, bangku di kelas kami tak lebih dari 30-an, semester ini hampir semua mata kuliah (4 MK) lebih dari itu. Bahkan MK Asas-Asas Manajemen (AAM) yang kebetulan di jam pertama (08.00 - 10.00 WIB) ada beberapa mahasiswa yang rela tidak bermeja karena mejanya tak cukup lagi.

Begitu juga dengan MK Filsafat dan Etika Komunikasi di jam terakhir (15.00-17.00 WIB), kelas kami terasa padat. Mungkin karena lebih padat, kelas kami gerah apalagi satu kipas angin bermasalah, jika dimatikan panas, namun jika dihidupkan suaranya bising, nyiiit..nyiit dan mengeluarkan bau tak enak (mungkin akibat gesekan besi-besi kipas angin itu).

Rabu, 16 Maret 2011

MoU Pendidikan Antara UT dan Batam TV

Terbit di Harian Pagi Batam Pos, Sabtu, 11 Maret 2011.

Suasana MoU antara UT Batam dan Batam Televisi di Graha Pena. (Dokumen Batam Televisi)

Batam-Mahasiswa Universitas Terbuka (UT) Batam, khususnya bagi mereka yang berada di pulau kini tidak perlu khawatir lagi mengikuti mata kuliah dengan pergi ke kampus. Pasalnya, mereka kini bisa menikmati kuliah via Batam TV. Hal ini setelah nota kesepahaman (MoU) antara UT dan Batam TV ditandatangani masing-masing pihak.

Senin, 14 Maret 2011

Pengenalan Untuk Mahasiswa Baru UT


Abdul Razak Gaus, mahasiswa senior Ilmu Komunikasi memberikan testimoni kepada mahasiswa baru saat OSMB. 2011.1. (Foto : Reni/Pokjar UT Batam)


OSMB 2011-1 di Asrama Haji Batam
Batam-200 an mahasiswa baru UT Batam non pendas dari semua jurusan, seperti Ilmu Komunikasi, Ekonomi, Bahasa Inggris, dan Ilmu Pemerintahan mengikuti Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ)- Universitas Terbuka (UT) Batam, tahun ajaran 2011-1 yang dilaksanakan di Gedung Azizah 2, Asrama Haji, Batam Centre, Sabtu (12/3) siang.

Rabu, 09 Maret 2011

Kesalahan Kode Mata Kuliah Bisa Direvisi

Yusuf Hidayat
Batam- Pernah salah nulis kode mata kuliah di Tanda Bukti Setoran (TBS) UT, padahal sudah terlanjur didaftarkan ke bank (biasanya BRI atau BTN)? Jika ya, itu bukan masalah, karena bisa diperbaiki asal sebelum waktunya ditutup. Pernah saya dan saudara Ahmad Khoiri, tidak sengaja salah menulis kode mata kuliah (MK)Perencanaan Pesan dan Media (SKOM 4314) tertulis SKOM 4313. Gimana gak terkejut, ketika mas Ahmad nelpon, Sabtu (5/3) malam lalu

Selasa, 08 Maret 2011

Kegiatan TTM Mahasiswa Ilmu komunikasi UT Batam


Belajar di ruangan yang dilengkapi alat pendingin, ruangan yang bersih, dan jauh dari kebisingan membuat mahasiswa lebih bisa berkosentrasi daripada belajar di tempat yang lebih terbuka. Hal ini, dapat dilihat saat sesi diskusi dan presentasi.

Senin, 07 Maret 2011

Berbagi Sekaligus Memotivasi



Meli Ika Handayani (Mahasiswa Komunikasi UT Batam, kanan)menyerahkan bingkisan secara simbolis kepada Aprilia, perwakilan penghuni PA Nahdatul Wathan.

Baksos Mahasiswa Komunikasi UT UPBJJ Batam di PA Nahdatul Wathan
Tanjungriau-Komunitas mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) jurusan ilmu komunikasi Universitas Terbuka (UT) Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) Batam melakukan bakti sosial (baksos) di Panti Asuhan (PA) Nahdatul Wathan, Tanjungriau, Minggu (6/3) pagi.

Bakti sosial berupa sumbangan sembako (minyak goreng, mi instan, telur, majalah islam) baju layak pakai dan sejumlah uang tunai ini, hasil kerjasama mahasiswa ilmu komunikasi dengan pengelola Kelolompok Belajar (Pokjar) UPBJJ UT Batam, yang diwakili oleh Albert Gamot Malau.

Rabu, 09 Februari 2011

Senin, 07 Februari 2011

Belajar Buat Berita

Abdul Razak Gaus menyerahkan cinderamata kepada Redpel Minggu Batam Pos, Priya Ribut Santosa.

Mahasiswa Fisipol UT UPBJJ Batam Jurusan Komunikasi Kunjungi Batam Pos.

BATAM (BP) - 22 mahasiswa Unit Program Belajar Jarak Jauh (UPBJJ) Universitas Terbuka (UT) Batam, Fakultas Ilmu Sosial Politik (Fisipol) jurusan Ilmu Komunikasi mengunjungi dapur redaksi Batam Pos di Graha Pena lantai 2, Sabtu (5/2